ELEKTRONIKA

Skema Amplifier Mini IC LM386 3-12 Volt

Salah satu rangkaian amplifier mini yang menurut saya suaranya enak didengar, cukup keras, bersih, murah dan sederhana adalah amplifier mini dengan IC LM386. Rangkaian ini sudah saya coba dan hasilnya cukup memuaskan, terutama untuk menghidupkan speaker daya rendah 1 watt – 5 watt, maupun untuk penguat headphone.

Amplifier mini dengan IC LM386 memang bukan ditujukan untuk menghasilkan suara yang menggelegar seperti layaknya amplifier berdaya besar. IC LM386 ini hanya sebagai penguat suara untuk daya rendah saja. Pengaplikasian amplifier mini LM386 ini biasanya dipakai pada radio portable, music box, walkman, penguat alarm / bel musik, penguat earphone / headphone atau speaker laptop. Namun walaupun demikian, suara yang dihasilkan cukup keras dan bersih.

Walaupun judul rangkaian ini adalah sebuah amplifier, namun komponen yang digunakan sangatlah sedikit dan sangat mudah ditemukan. Terlebih untuk komponen IC LM386 yang banyak bertebaran di pasaran dengan harga yang murah. Untuk mendapatkan kualitas dan ketahanan yang lebih baik, gunakanlah komponen IC LM386 yang original agar hasilnya lebih memuaskan.

Berikut adalah skema rangkaian power amplifier mini dengan IC LM386 selengkapnya:

Skema Amplifier Mini LM386
Skema Amplifier Mini LM386

Dapat dilihat pada skema di atas, komponen yang digunakan sangatlah sedikit. Kita hanya memerlukan sebuah potensiometer pengatur volume, 1 buah IC LM386, 2 buah elco, 1 buah kapasitor, 1 buah resistor dan sebuah speaker dengan impedansi 8 ohm. Dalam pemasangan IC, sebaiknya menggunakan soket IC agar bisa membuang panas pada IC LM386 saat bekerja.

Untuk catu daya, amplifier IC LM386 bisa diberi tegangan dari mulai 3 volt hingga 12 volt, misalnya dari baterai atau trafo daya. Semakin tinggi tegangan yang diberikan akan menghasilkan suara yang lebih keras namun akan membuat IC lebih cepat panas. Untuk itu, amplifier IC LM386 ini sebaiknya dicatu dengan tegangan antara 5-9 volt saja.

Pinout IC LM386
Pinout IC LM386

Lihat Skema Elektronika Lainnya Disini: https://asevha.com/category/elektronika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *