ELEKTRONIKA

Skema Mono-To-Stereo, Pengubah Mono Menjadi Stereo

Bisakah kita mengubah sinyal audio mono menjadi stereo? Apakah mungkin mengubah sebuah sinyal audio 1 kanal menjadi 2 kanal?

Dalam postingan kali ini saya akan membagikan sebuah rangkaian yang akan sangat berguna bagi kita yang doyan oprak-oprek elektronika terutama di bidang sound atau audio. Rangkaian ini dinamakan Pengubah Mono ke Stereo atau Mono-To-Stereo. Kok bisa? Yuk simak penjelasannya sembari perhatikan skema di bawah ini:

Skema Mono-To-Stereo, Pengubah Mono Menjadi Stereo
Mono-To-Stereo, Pengubah Mono Menjadi Stereo

Dalam skema di atas bila diperhatikan akan tampak sebuah input dan kemudian menghasilkan 2 buah output sekaligus, yaitu Out L (left) dan Out R (right). Mengapa bisa demikian?

Sebetulnya rangkaian di atas sangatlah sederhana. Kita hanya memanfaatkan penguatan dari sebuah transistor saja, yang outputnya diambil dari kolektor dan emitor transistor tersebut secara bersamaan.

Apa gunanya rangkaian ini? Kita bisa memanfatkan rangkaian Mono-To-Stereo ini untuk mengubah sinyal audio single menjadi dual output. Misalnya saja kita memiliki sebuah microphone mono, tapi kita ingin suara kita digabung dengan suara musik yang stereo pada sebuah rangkaian audio mixer. Rangkaian ini perlu dipasang setelah pre-amp mic dengan tujuan supaya sinyal audio dari mic mono tadi menjadi 2 sehingga bisa digabung di input audio mixer tanpa menggangu suara stereo dari musik tadi.

Jadi pada intinya, rangkaian Mono-To-Stereo ini bukan ditujukan untuk mengubah sinyal mono menjadi stereo dalam arti sebenarnya, melainkan untuk membagi 1 buah input menjadi 2 buah output dengan level dan kualitas yang sama.

C945
Pinout Transistor C945

Lihat Skema Elektronika Lainnya Disini: https://asevha.com/category/elektronika

2 komentar pada “Skema Mono-To-Stereo, Pengubah Mono Menjadi Stereo

  • terima kasih share ilmu nya

    Balas
  • ini rangkaian pembalik fasa, yang umumnya digunakan untuk membuat power amplifier BTL dari dua buah amplifier yang identik.

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *