PELUANG USAHA

Biji Buah-buahan Jangan Dibuang! Ini Bisa Jadi Peluang Usaha Menguntungkan

Apakah sobat sering makan jeruk, durian, lengkeng, alpukat, mangga, rambutan atau jambu air? Jangan buang bijinya! Ini akan menjadi ladang bisnis yang sangat menguntungkan. Yuk simak artikel ini sampai selesai.

Menanam tanaman buah di dalam pot (tabulampot) saat ini makin diminati, terlebih bagi mereka yang tinggal di perkotaan dengan lahan yang terbatas. Banyak orang di perkotaan yang memelihara tanaman buah di pekarangan rumahnya. Tak jarang mereka membeli bibit tanaman dengan harga yang mahal, alasannya biar cepat berbuah.


Jenis Bibit Tanaman Yang Biasa Dijual

Nah, bibit yang beredar di pasaran setidaknya ada 5 jenis, yaitu bibit dari biji, hasil stek, cangkok, okulasi dan sambung pucuk (grafting). Namun bibit hasil okulasi dan sambung pucuklah yang paling banyak diminati, karena selain cepat berbuah, juga memiliki perakaran yang lebih kuat dan kokoh. Ya, memang akarnya lebih kuat karena itu berasal dari biji sebagai batang bawah (seedling), sedangkan ke atasnya disambung dengan tanaman sejenis yang unggul dan sudah berbuah. Nah, untuk memperoleh batang bawah yang baik tersebut, pembuat bibit biasanya memerlukan biji dari tanaman buah yang nantinya akan mereka semai. Sampai sini sobat sudah bisa menangkap maksudnya kan? Oke lanjut membacanya ya.

bibit mangga hasil semai
Bibit mangga hasil semai umur 1 bulan

Peluang Usaha dari Biji Buah-buahan

Sebenarnya ada 3 peluang usaha yang bisa kita dapatkan dari biji buah-buahan ini, yaitu:

  1. Kita menjual bijinya kepada pembuat bibit melalui toko online atau langsung datang ke tempatnya.
  2. Kita sendiri yang semai bijinya dan kemudian dijual setelah bibit berumur 6 bulan (cukup usia untuk disambung atau diokulasi).
  3. Kita sendiri yang semai bijinya, kita sendiri yang melakukan okulasi atau sambung pucuk pada bibitnya dan kemudian menjualnya.

Untuk cara pertama tadi kita tidak perlu ribet menyemai dan melakukan grafting tanaman, namun kita memerlukan biji buah yang cukup banyak karena biasanya pembeli memerlukan lebih dari satu untuk membuat bibit sekaligus. Saya waktu itu pernah melihat di toko online ada orang yang menjual biji jeruk untuk batang bawah yang harganya sampai ratusan ribu / ons-nya, dan laris. Bayangkan, fantastis bukan?

Baca juga: Peluang Usaha Penjualan Bibit Tanaman Yang Makin Menguntungkan di Masa Pandemi

Oke lanjut… Sekarang kita bahas yang kedua. Ini bisa kita lakukan namun menurut saya nanggung. Kenapa? Karena harga bibit dari biji biasanya lebih murah, berbeda dengan bibit hasil dari okulasi atau sambung pucuk. Tapi kalau sobat tidak mau ribet sih silahkan saja langsung menjualnya.


Sedikit Kreatif, Untung Lebih Besar

Nah, yang ketiga ini yang lebih menguntungkan karena kita bisa menjualnya dengan harga yang lebih mahal, yaitu dalam bentuk bibit tanaman buah. Jadi kita sendiri yang menyemai bijinya, setelah bibit cukup besar (sebesar jari), mulailah melakukan okulasi atau sambung pucuk. Kita hanya memerlukan ranting kecil saja (entres) dari tanaman lain yang sudah berbuah sebagai batang atasnya. Kita bisa minta entres tersebut ke teman, kerabat atau tetangga yang memiliki tanaman buah sejenis yang sudah berbuah. Untuk cara okulasi atau sambung pucuk itu mudah kok, saya juga sering melakukannya dan berhasil. Kita juga bisa belajar dan melihat tutorialnya di Blog atau YouTube. Di sana banyak sekali ilmu yang bisa kita peroleh untuk cara pengembangbiakan vegetatif tanaman ini.

bibit jeruk siap jual
Bibit jeruk siap jual

Oke, sampai di sini sobat sudah paham kan? Jadi tunggu apa lagi? Yuk mulai dari sekarang kita belajar membudidayakan tanaman. Selain bisa menghijaukan bumi, kita juga bisa memperoleh keuntungan dari hanya sebutir biji buah yang terbuang.

Baca juga: 10 Peluang Usaha di Kampung dengan Modal Kecil dan Sangat Menguntungkan

Jangan lupa share link artikel ini kepada teman-teman yang lain, barangkali mereka ada yang membutuhkan informasi ini. Semoga bermanfaat. Terima kasih telah berkunjung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *